rajaolimpus

2024-10-08 00:15:52  Source:rajaolimpus   

rajaolimpus,top up higgs domino rj,rajaolimpusJakarta, CNN Indonesia--

PT. Bank Rakyat Indonesia (Persero) atau BRI memastikan ketersediaan uang kas menjelang libur Lebaran 2024 selama periode 6-15 April mendatang. Total Rp34 triliun uang tunai yang disiapkan BRI untuk menyambut libur Lebaran tersebut.

Senior Executive Vice President Operation BRI, Nyoman Sugiriyasa mengatakan, uang tunai yang disiapkan pada tahun ini meningkatkan dibandingkan periode libur Lebaran pada 2023 lalu.

"Terjadi kenaikan 5,3% secara year on year pada tahun 2024 dibandingkan dengan tahun lalu dikarenakan perbedaan masa libur periode Ramadan dan Idul Fitri (RAFI) yang sebelumnya 7 hari menjadi 10 hari di tahun ini," kata Nyoman dalam keterangan tertulisnya, Rabu (20/3).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain memastikan kesediaan uang kas, BRI juga menjaga reability untuk jaringan e-channel. Masyarakat dapat mengakses lebih dari 686 ribu jaringan e-channel BRI yang terdiri dari ATM, CRM, dan EDC untuk bertransaksi memenuhi kebutuhan finansial nasabah. Masyarakat juga dapat memanfaatkan Agen BRILink yang berjumlah 741 ribu dan tersebar di seluruh Indonesia.

Adapun untuk informasi seputar lokasi ATM BRI, masyarakat bisa menayakan melalui asisten virtual Sabrina. Nasabah dapat berkomunikasi langsung dengan Sabrina melalui Whatsapp di nomor 0812-12-14017.

Nasabah cukup ketik "Lokasi ATM". Kemudian Sabrina akan meminta nasabah untuk meng-klik "Kirim Lokasi Anda Saat Ini". Berdasarkan lokasi nasabah, Sabrina akan memberikan daftar lokasi ATM BRI yang terdekat.

Sebagai asisten virtual, Sabrina dihadirkan BRI untuk memberikan kemudahan layanan perbankan bagi nasabah sesuai kebutuhan. Selain menyediakan informasi lokasi ATM, Sabrina juga dapat membantu nasabah mengecek saldo dan mutasi rekening tabungan, simulasi KPR dan BRIguna, mengecek status tiket pengaduan BRI, lokasi AgenBRILink, hingga lokasi kantor cabang BRI terdekat.

Tak hanya itu, asisten virtual ini juga dapat menyediakan informasi di luar layanan perbankan, seperti membantu nasabah mencari beragammerchantterdekat yang memfasilitasi pembayaran dengan BRI.

Di samping jaringan layanan e-channel yang tersebar luas, BRI juga memberikan kemudahan kepada nasabah dengan layanan transaksi digital banking melalui super apps BRIMo yang bisa diakses kapan dan dimana saja.

Melalui BRImo nasabah bisa melakukan berbagai transaksi dengan mudah. Mulai dari membeli tiket transportasi mudik dan balik Lebaran, membayar zakat melalui fitur donasi, hingga bagi-bagi THR kepada sanak saudara melalui fitur transfer.

(ory/ory)

Read more