bocoran angka kramat

2024-10-08 00:16:06  Source:bocoran angka kramat   

bocoran angka kramat,erek-erek buku mimpi,bocoran angka kramat

Jakarta, CNBC Indonesia- Kebocoran data diduga terjadi lagi di Indonesia. Kali ini, 6 juta data Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) diduga bocor dan dijual di Breach Forum.

Informasi ini disampaikan oleh pendiri Ethical Hacker Indonesia Teguh Aprianto. Di antara jutaan data tersebut terdapat beberapa data NPWP milik petinggi negara.

Salah satunya presiden Joko Widodo beserta dua anaknya, wakil presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka dan anak terakhirnya Kaesang Pangarep.

Nama Budi Arie Setiadi, Menteri Kominfo juga masuk dalam daftar data yang diduga bocor. Begitu pula dengan menteri lain seperti Sri Mulyani Indrawati, Erick Thohir, serta Zulkifli Hasan.

Baca:
Gempar Vonis Bos Hacker Pemilik Sarang Bjorka

"Sebanyak 6 juta data NPWP diperjualbelikan dengan harga sekitar 150 juta rupiah. Data yg bocor diantaranya NIK, NPWP, alamat, no hp, email dll," tulis Teguh dalam akun X, dikutip Rabu (18/9/2024).

"NPWP milik Jokowi, Gibran, Kaesang, Menkominfo, Sri Mulyani & menteri lainnya juga dibocorkan di sampel yg diberikan oleh pelaku," imbuhnya.

[Gambas:Twitter]



Teguh menjelaskan terdapat 10 ribu sampel. Ini berisi beberapa informasi pribadi seperti NIK, NPWP, nama, alamat, kelurahan, kecamatan, kabupaten kota, hingga provinsi.

Dalam foto yang diunggah oleh Teguh, terlihat akun yang menjual data tersebut adalah Bjorka. Sebelumnya sosok ini dikenal sebagai yang pihak yang juga diduga memiliki data dari beberapa lembaga negara

Terlihat juga tanggal kebocoran terjadi pada September 2024. Data yang ada berjumlah 6.663.379 dijual US$10 ribu atau sekitar Rp 153,1 miliar.

Ditjen Pajak Kementerian Keuangan tengah melakukan pendalaman dari informasi tersebut. Masyarakat diminta tenang selama proses berlangsung.

"Terkait dengan informasi kebocoran data yang beredar, saat ini tim teknis DJP sedang melakukan pendalaman," ungkap Dwi Astuti Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Ditjen Pajak kepada CNBC Indonesia.

Baca:
Tak Cuma Kantong Kering, Ini Penyebab Orang RI Malas Jajan ke Mal

(dem/dem) Saksikan video di bawah ini:

Video: Kenali Penyebab Kebocoran Data & Upaya Pencegahannya!

iframe]:absolute [&>iframe]:left-0 [&>iframe]:right-0 [&>iframe]:h-full">Next Article Data ASN BKN Bocor, Dijual di Forum Hacker Rp159 Juta

Read more